Friday 4 March 2016

Kecanduan dan Tak Bisa Lepas dari Ponsel, Risiko Depresi Mengintai

Dengan semakin berkembangnya teknologi, orang kini semakin tak bisa jauh dari penggunaan ponsel. Hati-hati, jika sudah kecanduan seperti demikian, Anda berisiko tinggi mengalami cemas berlebihan hingga depresi.

Peneliti dari University of Illinois, Alejandro Lleras, merasa saat ini tingkat ketergantungan orang terhadap teknologi seperti televisi, video game, dan ponsel sudah sangat berlebihan. Ia pun kemudian melakukan penelitian tentang kecanduan ponsel pada sekelompok mahasiswa.

Sekitar 300 responden terlibat dalam penelitian Lleras. Dalam studi yang telah dipublikasikan dalam jurnal Computers in Human Behavior ini, responden diberikan kuesioner untuk mengetahui tingkat mental responden, jumlah ponsel yang dimiliki, dan kadar penggunaan internet mereka.


Kuesioner ini diberikan dengan tujuan untuk melihat apakah responden kecanduan dengan ponsel dan efek perilaku tersebut terhadap kesehatannya, terutama kesehatan mental. Hasilnya, ditemukan bahwa mereka yang dianggap ketergantungan dan hampir tidak bisa lepas dari penggunaan ponsel memiliki skor depresi dan skala kecemasan yang lebih tinggi.

"Banyak orang beralih pada penggunaan ponsel untuk mengatasi depresi dan kecemasan. Sehingga ketika kemudian penggunaan ponsel dikurangi atau dihentikan, efeknya berkali-kali lipat," ujar Lleras, seperti dikutip dari Times of India, Jumat (4/3/2016).

Selain menimbulkan risiko depresi dan cemas, terlalu lama menggunakan ponsel juga dapat mengakibatkan gangguan mata, yang kemudian lebih dikenal dengan 'digital eye strain'.

Kondisi ini ditandai dengan gejala seperti mata kering, iritasi, penglihatan kabur, mata lelah, sakit kepala, dan nyeri, terutama di leher dan punggung. 'Digital eye strain' sendiri biasanya baru bisa muncul setelah yang bersangkutan menatap layar selama dua jam atau lebih.

Menurut pengamat, ada beberapa faktor yang mengambil peran dalam memicu 'digital eye strain', semisal durasi dan frekuensi penggunaan gadget, kedekatan letak gadget dengan mata, dan paparan cahaya biru atau sumber cahaya dari layar dengan resolusi tinggi.


(ajg/rdn)
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------


 -------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Mau Belanja Di WhatsApp Saja Mudah

WhatsApp.com